Senin, 28 Desember 2009

Wajah Pemeran Film Serial Kera Sakti

Dicky Cheung as Sun Gokong:

season 1



dicky cheung (kera sakti season 1) diganti sama Benny chan (kera sakti season 2) karena ada suatu masalah dengan produsernya, ni pict nya..

season 2
Benny Chan as Sun GoKong






Kwong Wa as Tong SamChong:







Wayne Lai as Cu PatKay:







Evergreen Mak as Sha Wujing:







Gordon Liu as siluman kerbau:







Ho Mei Tian as Ang Hai Ji
:






Marianne Chan as siluman tengkorak putih
:





Rebecca Chan as putri kipas:







Joe Ma as Dewa Er Lang
:






Rain Lau as En-en si Siluman Laba-laba
:






Derek Kwok as Kera Tum Pey :





Lui Yau Wai as Dik Chang'e :


Read More >>

Minggu, 20 Desember 2009

Terkecil Di Dunia


1. Pistol terkecil di Dunia yang benar-benar bisa menembakkan peluru!





SWissMiniGun ini kecil banget, ukurannya nggak lebih dari anak kunci, tapi bisa menembakkan peluru dengan kecepatan 270 mph, yang sanggup membunuh dalam jarak dekat. Pistol ini diakui secara resmi sebagai revolver terkecil di dunia, dan dipasarkan sebagai barang koleksi. Ukuran panjangnya hanya 5,5 cm. Bahan pembuatnya adalah baja anti karat dengan harga sekitar 60 juta Rupiah.


2. Ikan Terkecil di Dunia



Ikan ini ditemukan di rawa-rawa di daerah Sumatra. Ikan ini jika dewasa, panjangnya bisa mencapai 7,9 mm! Kecil banget ya!


3. Teddy Bear terkeci di Dunia



Boneka yang tingginya cuman 5 mm ini dibuat oleh Bettina Kaminski dari Jerman. Boneka ini secara resmi dinyatakan sebagai boneka Teddy Bear terkecil di dunia... tapi ga asik ya.. ga bisa dipeluk2...


4. Kuda terkecil di Dunia



Nama kuda ini adalah thumbelina, kuda yang tingginya hanya 17 inci, atau sekitar setengah meter. Thumbelina lahir di peternakan yang mengkhususkan diri menyediakan kuda mini.


5. Anjing Terkecil di Dunia



Pinnochio, nama anjing ini, beratnya hanya setengah kilo dan ukuran tubuhnya nggak lebih besar daripada kaleng coca cola. Sayangnya Pinnochio meninggal, hanya karena nafsu makannya yang terlalu besar. Jadi Pinnichio ditemukan pemiliknya, meninggal dengan kondisi perut penuh


6. Burger terkecil di Dunia



Burger ini adalah burger terkecil yang bisa dimakan, lengkap dengan roti kecil dan bahkan pake kentang goreng mini juga lho!


7. Bayi terkecil di Dunia



Perkenalkan, Amillia Taylor, pada saat dilahirkan di 24 Oktober 2006, ia dilahirkan pada usia sangat muda dan dianggap sebagai bayi prematur termuda yang masih bertahan. Ia lahir di usia 22 minggu. Pada saat lahir, beratnya hanya 280 gram, dan tingginya hanya 24 cm! Bayangkan, saking kecilnya, kakinya masih transparan!


8. Poci Teh terkecil di Dunia




Poci keramik ini dibuat oleh Wu Ruishen, ahli keramik terkemuka di China. Berat poci ini hanya 1,4 gram, dan benar-benar bisa berfungsi lho!!!


9. Kadal Terkecil di Dunia



Tokek kerdil atau Jaragua Sphaero, hanya berukuran 0.6 cm, atau kurang dari 2 cm saja. Kadal yang hampir punah ini memiliki habitat asli di Amerika Latin



10. Karya seni terkecil di Dunia




Willard Wigan MBE, seniman pembuat karya diatas, terlahir di Birmingham pada 1957. Ia menderita disleksia dan kesulitan belajar, sekolah ditempuhnya dengan susah payah, dan akhirnya ia menemukan dunianya dengan membuat banyak hal yang hampir tidak mungkin dinikmati (dilihat aja susah) dengan mata telanjang. Bayangkan aja, miniatur Patung Liberty ini bahkan dapat muat di kepala jarum!
Read More >>

Minggu, 13 Desember 2009

Ditemukan Jaring Laba-Laba Tertua


Jaring halus laba-laba yang dibuat sekitar 140 juta tahun lalu ditemukan terawetkan dalam batu ambar. Jaring yang ditemukan di Sussex, Inggris, itu terawetkan saat getah damar menggenanginya sebelum mengeras dan membatu. Dalam batu yang sama ditemukan juga sisa tanaman, kotoran serangga, dan mikroba purba.

"Ini adalah jaring laba-laba paling tua yang pernah ditemukan menurut catatan fosil kami," ujar peneliti Martin Brasier dari Universitas Oxford, Sabtu (31/10).

Brasier dan rekan-rekannya memanfaatkan teknik komputerisasi yang disebut confocal microscopy untuk merekonstruksi kembali dan meneliti jaring tersebut beserta simpulnya. Beberapa hal, termasuk simpul yang disambung menggunakan cairan lengket, menunjukkan bahwa jaring tersebut dibuat oleh laba-laba yang berkerabat dengan laba-laba kebun modern.

"Laba-laba ini juga meletakkan cairan lengket di sepanjang jaringnya untuk memerangkap mangsa mereka," kata Brasier. "Sisa-sisa cairan lengket itu ikut terawetkan dalam batu ambar.

Analisis mengenai jaring tersebut juga memberi petunjuk tentang makanan laba-laba. Saya kira, berdasar bentuk jaringnya, hewan ini memangsa serangga terbang, seperti lalat dan nenek moyang lebah, tawon, serta kumbang," kata Brasier.

Tahun 2006, para peneliti menemukan jaring laba-laba yang juga terawetkan dalam batu ambar. Usianya sekitar 136 juta tahun.

sumber: http://haxims.blogspot.com/2009/12/ditemukan-jaring-laba-laba-tertua.html

Read More >>

Mobil Polisi Tercepat di Dunia



Caparo T1 RRV, supercar bikinan Inggris yang mirip mobil F-1 ini disulap menjadi mobil polisi. Mobil ini sanggup melesat dari 0-161km/jam dalam 5 detik. Sepertinya inilah mobil polisi tercepat di dunia saat ini, meskipun sesungguhnya mobil ini masih berupa protipe dan belum diproduksi massal.

Dirancang untuk pengejaran di jalan tol, mesin mobil berkonfigurasi V8-3,5L ini menyemburkan tenaga sebesar 575HP pada 10.500 RPM dan top-speed dibatasi pada 322 km/jam. Jadi kalo merasa dikejar mobil ini, mending minggir aja, deh.

sumber: http://haxims.blogspot.com/2009/12/mobil-polisi-tercepat-di-dunia.html

Read More >>

G-Land, Pantai di Indonesia Dengan Ombak Terbesar dan Tertinggi kedua se Dunia


G-Land Surfer Paradise, memang tak salah ungkapan ini dilontarkan para peselancar mania dari berbagai manca negara. Selama ini kita hanya mengenal pantai Kuta, Sanur, Padang - Padang, dan beberapa pantai di Bali sebagai Surfer Paradise.

Namun ternyata selain pantai - pantai di Bali, ada sebuah pantai di kawasan Banyuwangi yang sudah terkenal dimata para peselancar dunia, tempat ini bernama Plengkung namun lebih terkenal dengan sebutan G-Land.

Sebutan G-Land diberikan oleh penemunya karena wilayah ini menyerupai huruf G bila dilihat dari atas, kebetulan saat ditemukan pertama kali, penemunya sedang dalam perjalanan terbang dengan pesawat terbang diatas G-Land.

Konon kabarnya G-Land memiliki ombak terbesar dan tertinggi kedua di dunia serta terpanjang di dunia, inilah yang membuat G-Land menjadi salah satu Surf Paradise.





Read More >>