Senin, 01 November 2010

Negara Mini, Terunik Dan Terlucu

Mari kita sebut kategori ini Negara Mini, sebuah ‘negara’ yang memerdekakan diri yang dengan wilayah super mungilnya tidak terikat aturan negara lainnya. Mereka tidak banyak dikenal seperti negara-negara lain yang memang memiliki wilayah kecil seperti Singapura atau Vatikan. Ada beberapa alasan seseorang membentuk Negara Mini, mulai dari lelucon belaka, media protes, bahan eksperimen politis, atau bertujuan kriminal. Bahkan ada beberapa yang memang diakui secara legal oleh negara tetangganya, beberapa sangat konyol, beberapa cukup menarik. Tetapi semuanya tentu saja unik, aneh, dan lucu.

1. Sealand



Wilayah: 0.00055 km2
Populasi: 27 (2002)
Pemimpin : Michael Bates

Sealand mungkin adalah Negara Mini yang paling dikenal secara luas. Mungkin karena ceritanya yang menarik dan banyak disebarluaskan. Sealand berada sekitar 10 km dari pesisir pantai Inggris. Awalnya merupakan benteng pertahanan pada jaman Perang Dunia II tahun 1967. Paddy Roy Bates (Knock John) menghuni tempat ini dengan menjalankan stasiun radio bajak laut. Dia dan keluarganya kemudian menyatakan Sealand sebagai sebuah negara, hingga menerbitkan paspor sendiri. Bates mengaku Sealand telah diakui secara de facto oleh Jerman dan Inggris.
Terdapat kejadian yang menarik pada 1978. Saat Bates keluar negeri, Alexander Achenbach yang mengaku sebagai Perdana Mentri Sealand, bersama beberapa orang Jerman dan komplotan Belanda, melakukan kudeta terhadap wilayah ini. Kemudian Bates meminta bantuan militer untuk merebut kembali Sealand, hingga akhirnya Achenbach dan komplotannya ditangkap. Karena Achenbach memiliki paspor Sealand, maka ia ditahan sebagai penghianat negara, sedangkan komplotannya dibebaskan.       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Post